Tingkatkan Respon Aktif Dalam Pengendalian Penyakit Menular Di Dalam Rutan, Rutan Balikpapan Laksanakan Sosialisasi Dan Penguatan Kader Kesehatan

    Tingkatkan Respon Aktif Dalam Pengendalian Penyakit Menular Di Dalam Rutan, Rutan Balikpapan Laksanakan Sosialisasi Dan Penguatan Kader Kesehatan

    BALIKPAPAN – Sebanyak 37 Kader Kesehatan Warga Binaan Pemasyarakatan (WBP) pada Rutan Kelas IIB Balikpapan mendapatkan pelatihan dan penguatan sebagai kader kesehatan. Senin (15/07/2024).


    Kepala Rutan Balikpapan, Agus Salim mengungkapkan, sebanyak 37 orang warga binaan yang terpilih dan telah memenuhi syarat mengikuti pelatihan dan penguatan sebagai kader kesehatan yang dilaksanakan di Aula Rutan Balikpapan.

    “Pelatihan ini dilaksanakan dengan orientasi upaya pengendalian penyakit menular seperti HIV, AIDS dan TBC serta sosialisasi tentang Bantuan Hidup Dasar di Rutan Balikpapan, diharapkan para kader dapat menjadi garda terdepan dalam menciptakan kesehatan lingkungan” ungkap Agus.

    Sesuai surat Keputusan Direktur Jenderal Pemasyarakatan Nomor PAS-99.OT.02.02 Tahun 2023, pelatihan kader kesehatan dilaksanakan dengan orientasi upaya pengendalian penyakit menular HIV AIDS dan TBC di Rutan, Lapas, dan LPKA.

    Selain itu, demi mengoptimalkan pelaksanaan upaya pencegahan juga telah disusun Standar pengendalian Penyakit menular HIV/AIDS dan TBC Bagi tahanan, anak, narapidana, dan anak binaan sesuai dengan Surat Direktur Perawatan Kesehatan dan Rehabilitasi tentang Pengendalian Penyakit Menular HIV AIDS dan TBC Nomor  PAS.6-PK.06.07-502 Tanggal 04 April 2024 yang juga bentuk langsung dukungan dalam pengendalian HIV AIDS dan TBC tahun 2024-2026 untuk 316 Rutan, Lapas, LPKA di seluruh Indonesia.


    Agenda pelatihan peserta diberikan pre-test, pemberian materi utama, tanya jawab interaktif, serta dilakukan praktek yang langsung diarahkan oleh pemateri, penjelasan tentang pencegahan dan pengobatan serta Peran Kader kesehatan dan ditutup dengan post-test.


    Kegiatan ini diawasi secara Virtual oleh Penanggung Jawab dari Direktorat Jenderal Pemasyarakatan pada Direktorat Kesehatan Perawatan Kesehatan dan Rehabilitasi sebagai fungsi monitoring melalui platform Zoom.

    GALIH WICAKSONO

    GALIH WICAKSONO

    Artikel Sebelumnya

    Kemenkumham Gelar Doa Bersama Buka Rangkaian...

    Artikel Berikutnya

    Tingkatkan Akuntabilitas, Rutan Balikpapan...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Nagari TV, TVnya Nagari!
    Mengenal Lebih Dekat Koperasi
    Panglima TNI Hadiri Pelantikan Menteri dan Wakil Menteri Kabinet Merah Putih
    Hendri Kampai: Angkat Mayor Tedy Jadi Menteri, Bukti Penghargaan Presiden Prabowo terhadap Generasi Muda Berprestasi
    Pariwisata Berbasis Pendidikan di Bali: Menggabungkan Keindahan Budaya dan Pengetahuan
    Harmonisasi dan Sinergitas Yang Solid, Kemenkumham Kaltim Sukses Gelar RAKOR DILKUMJAKPOL 2024, Wujudkan Keadilan “Restoratif Justice”
    Pembinaan Rohani Rutin, Tahanan dan Warga Binaan Nasrani Rutan Balikpapan Ikuti Ibadah Minggu
    Menguatkan Iman di Malam Jum’at, Rutan Balikpapan Rutin Laksanakan Pengajian sebagai Sarana Pembinaan Rohani
    Fokus Siapkan Langkah Awal,  Rutan Balikpapan Laksanakan Rapat Persiapan Pelaksanaan Kontrak Pembangunan Lapas Penajam T.A. 2024
    Kanwil Kaltim Gelar Feedback Penilaian Kompetensi, Rutan Balikpapan Ikut Berpartisipasi
    Langkah Percepatan Pembangunan,  Rutan Balikpapan Laksanakan Penandatanganan Kontrak Konstruksi Pembangunan Lapas Penajam T.A. 2024
    Harmonisasi dan Sinergitas Yang Solid, Kemenkumham Kaltim Sukses Gelar RAKOR DILKUMJAKPOL 2024, Wujudkan Keadilan “Restoratif Justice”
    Hadirkan Pembicara Internasional, Kanwil Kumham Kaltim Bahas Kehumasan di Era Digital
    Wujudkan Implementasi SAKIP,  Rutan Balikpapan Ikuti Monev Capaian Kinerja Pemasyarakatan melalui Aplikasi SPRINTERPAS
    Satukan Presepsi, Pejabat Struktural Rutan Balikpapan Gelar Coffee Morning Bersama Tim Humas
    Jaga Kebugaran Fisik, Rutan Balikpapan Dan Bapas Balikpapan Laksanakan Senam Pagi Bersama
    Rutan Balikpapan Gelar Pengajian Rutin bagi Warga Binaan
    Rutan Balikpapan Ikuti Implementasi Keputusan Menkumham Tentang BMN Berfungsi Khusus Di Lingkungan Kemenkumham RI
    Rutan Balikpapan Ikuti Penyambutan Menteri Koordinator Hukum dan HAM, Menteri Hukum, Menteri HAM, Menteri Imigrasi dan Pemasyarakatan*
    Habib Abdul Wahid Menyapa Warga Binaan Rutan Balikpapan

    Ikuti Kami